May 30, 2016

Ke 'Eco Green Park' (Lagi)


Alasan pergi ke Eco Green Park lagi selain karena nganterin sodara dan nggak mau pulang cepet habis dari Peternakan Kuda Jalibar adalah karena saya pingin main lagi di arena mini outbond. Waktu pertama ke Eco Green Park tahun 2012 dulu sempet main disana tapi cuma sebentar karena keburu hujan deras. Eh nyampe sana arenanya lagi direnovasi. #kamvretmoment Hal-hal kampret sewaktu jalan-jalan emang nggak bisa diprediksi kapan terjadinya (kayak di Omah Kayu tempo hari).

Beda dengan Jatim Park 1 dan Jatim Park 2, Eco Green Park hanya punya sedikit wahana permainan. Eco Green Park lebih menekankan pembelajaran untuk mengenal dan mencintai bumi. Ada satu ruangan khusus (ruangannya besar banget) yang menampilkan macam-macam siklus di bumi, simulasi beberapa bencana alam, macam-macam batuan, dll dkk. Ada juga tur mengenal peradaban manusia dari masa ke masa. Terus banyak juga karya kreatif dari barang-barang bekas.










Di Eco Green Park kita bisa berinteraksi memberi makan langsung ke beberapa hewan, seperti kambing dan beberapa burung. Kandang hewan-hewan disana terletak nggak terlalu jauh dengan jalan pengunjung karena kebanyakan termasuk hewan jinak.




Pernah nonton 'Rio 2'? Burung jenis ini muncul di film animasi tersebut, nggak perlu jauh-jauh ke Brazil untuk lihat versi aslinya :D

Manchurian crane dari Jepang

Koleksi berbagai serangga dan beberapa hewan laut nggak ketinggalan, ada juga disana. Saya nggak tau sih spesiesnya beda apa nggak sama koleksi yang ada di Jatim Park 2 hahaha, maklum daya ingat nggak tajam karena begitu selesai lihat-lihat koleksi langsung lupa nama-nama serangganya. #betapalemahnyamanusia #loaja




Tadi saya sudah menyebutkan ruangan khusus yang menampilkan simulasi beberapa bencana alam. Nah, di atas ruangan itu ada replika candi-candi yang ada di Indonesia. Oh iya lupa, beberapa bencana alam yang ada simulasinya adalah gempa bumi, angin topan, badai salju, dan badai api. Sayanganya dua kali kesana, simulator badai apinya lagi direnovasi. -__________-



Hayo tebak ini replika candi apa? Surprisingly ini replika Candi Borobudur dan Candi Prambanan
._.

Pernah baca berita rumah terbalik di Amerika Serikat akibat badai Sandy nggak? Kalo belum pernah baca (kayak saya) di Eco Green Park ada tiruan rumah tersebut. Bener-bener dibuat terbalik.

Tampilan rumah dari luar

Ruang tamu di dalam rumah terbalik. Atap di lantai, lantai di atap.

Kalo main perasaan nih ya, saya rasa rute perjalanan di Eco Green Park lebih panjang dari rute perjalanan di Jatim Park 1 dan Jatim Park 2. Perasaan aja. Kalo salah ya maklumin yes.

Sebelum pintu keluar, ada pujasera yang menyediakan macam-macam menu makanan dan minuman, ada toko oleh-oleh juga, ada mushola juga. Pas banget habis capek jalan, bisa istirahat makan sama minum dan beli oleh-oleh untuk keluarga di rumah yang ditinggal jalan-jalan. :p

Klik website resmi Eco Green Park disini untuk informasi alamat dan harga tiket masuk.


See you on my next post!

XO


*

No comments :

Post a Comment

Halo! Terima kasih sudah membaca dan meninggalkan komentar. Komentar yang masuk akan dimoderasi terlebih dahulu.

Back to Top