Sudah hampir tiga minggu saya menjalani WFH alias work from home. Enak juga ngerjain kerjaan kantor di rumah sambil disambi ngerjain hal lain seperti cuci baju, berjemur matahari, lihatin kebun, membaca buku, atau menonton film. Kegiatan yang terakhir jarang saya lakukan sih karena lagi ngebut baca buku yang udah numpuk entah dari sejak kapan hehe. Selama periode #DiRumahAja sampai tulisan ini terbit, saya hanya nonton tiga film. Reviewnya sebagai berikut.
The Flu (2013)
Film dari Korea Selatan yang menceritakan epidemi flu di sebuah kota dekat kota Seoul. Flu ini dibawa oleh imigran ilegal asal Asia Tenggara. Nggak dijelasin secara jelas sih asal negaranya dari mana, tapi di filmnya disebutkan kalau epidemi tersebut bernama Vietnamese avian flu.
Virus pembawa flu ini menyebar dengan cepat melalui air borne. Orang yang terkena virusnya akan mengalami gejala batuk-batuk, demam, dan jika berlanjut akan muncul ruam merah di kulit disertai dengan batuk darah. Ngeri banget asli darahnya sampai buanyak gitu yang keluar.
Pemerintah setempat pada akhirnya melakukan lockdown paksa yang mengakibatkan kekacauan di kota ini. Orang-orang pada panic buying dan berusaha keluar dari kota tersebut secepat mungkin. Akhirnya orang yang sakit dan orang yang sehat kecampur jadi satu dan makin parah lah itu penyebaran virus flunya. Rumah sakit kewalahan sehingga korban jiwa yang jatuh menjadi semakin tidak terkontrol.
'The Flu' dibuat tidak berdasarkan kejadian nyata. Tapi beberapa kondisinya mirip dengan masa awal pandemi Covid-19 yaitu ketika para pejabat pemerintahan tidak mau mendengarkan penelitian dari ahli kesehatan. Beberapa dari mereka bahkan ada yang masih mementingkan kepentingan politik golongan. Untung saja masih ada yang waras dan memikirkan rakyatnya. Jangan sampai pandemi Covid-19 jadi kayak film deh, serem. Semoga segera ada happy ending untuk pendemi ini.
Oh iya meskipun menegangkan dan bikin geregetan, film 'The Flu' ini masih banyak humornya thanks to Yoo Haejin. Tokoh utama film ini diperankan oleh Jang Hyuk dan Soo Ae.
Gone Girl (2014)
I was totally terrified right after watched this movie. Filmnya bercerita tentang seorang istri yang hilang dari rumah. Mirip dengan plot 'A Simple Favor' tapi 'Gone Girl' jauh lebih gila. Tone sinematografi 'A Simple Favor' masih terang benderang, sedangkan 'Gone Girl' ini gelap dan gloomy.
Alur film ini bergerak maju dan mundur tapi nggak membuat bingung karena cukup jelas diterangkan melalui tulisan. Salah satu dari pasangan suami istri ini beneran deh psikopat edan astagaaa saya sampai takut lhoh. Trust issue menjadi semakin buruk hahaha. Tokohnya ini sangat manipulatif. Gila emang penulis ceritanya tuh isi kepalanya apa coba. :(
Flipped (2010)
Latar waktunya mengambil masa lalu tepatnya tahun 1950an akhir menuju 1960an awal. Masa di mana orangtua saya baru lahir hahaha. Latar tempatnya di Amerika Serikat.
Baju-baju aktor dan aktrisnya cakep-cakep. Pemandangan sekitar tempat tinggal mereka juga masih padang rumput terbentang luas. Teknologi smartphone belum ada jadi seneng gitu lihat anak-anak sekolah pada ngobrol langsung tanpa saling diam menatap layar handphone masing-masing.
Dua tokoh utama dalam film ini bernama Judi dan Bryce. Judi seorang anak perempuan yang terang-terangan banget suka Bryce, sementara Bryce anaknya malu-malu dan cenderung menghindar. Lucu banget astaga cinta monyet emang di mana-mana gemesin yang dikhawatirin cuman "aduh dia marah nggak ya kalau aku buang barang pemberiannya?". Film ini semacam menjadi obat dari kekagetan habis nonton 'Gone Girl'.
That's it for today. Kalau ada yang mau merekomendasikan film apa yang cocok untuk ditonton di masa karantina ini, komen di bawah ya. Mau lanjut baca buku lagi hehehe. Sampai jumpa!
*
Eh aku juga mau bikin postingan gini lho, tapi nggak kelar-kelar nulis draft-nya :P
ReplyDeleteIYA KHAN GONE GIRL GILA BANGET T_T inget banget abis nonton ini (sebelum nikah) aku nggak bisa tidur sendirian. Memang manusia lebih nyeremin daripada hantu manapun hiks
Btw, kamu udah nonton Contagion belum? Katanya film ini lagi naik lagi gara-gara Covid-19 juga.
Buruan ditulis aku mau tau!!
DeleteSETUJUUU...manusia kalo udah serem tuh aduh udah deh speechless😶
Belum☹ nanti deh kalo ada kesempatan aku tonton contagion, kemarin emang lagi into the flu pinginnya pas nonton hehe
A simple favor itu ada unsur komedi nya dan bener sinematografinya lebih terang, jadinya masih lebih santai. Aku belum nonton gone girl, sebagus itu kah filmnya ya?
ReplyDeleteNgomong2 tentang film, aku rekomendasiin film Enemy nya Jake gyllenhaal buat kamu, karena filmnya agak mindblowing :'D
Bagus kalo kataku, temenku dulu bilang mindblown makanya aku nonton juga, 2.5 jam ga kerasa
DeleteOkaaaaaay masuk list nonton enemynya, makasih♡♡
Yang belum nonton cuma The Flu, tapi mau nonton di masa-masa sekarang kayaknya nanti parno :)) btw aku rada lupa ceritanya Flipped, cuma ingetnya dulu pas nonton gemes lucu wkwkwk emang pas sih, buat mengembalikan mood habis nonton film macam Gone Girl wkwkwk
ReplyDeleteJangan dulu kak, nanti aja kalo udah gak overthinking nonton The Flu, haduh aku stres habis nonton Gone Girl💆♀️
Delete